Analisis Faktor Risiko Kejadian Penyakit Jantung Koroner Pada Pasien di Ruang Intensive Cardiac Care Unit (ICCU) RSUD A. Wahab Sjahranie Samarinda
Abstract
Peningkatan Jumlah penyakit kardiovaskuler yang disebabkan oleh sumbatan koroner meningkat secara bertahap di seluruh dunia pada populasi dewasa disebabkan karena terjadinya perubahan pada pola hidup. Secara global penyakit kardiovaskuler merupakan penyebab utama kematian di dunia yaitu sebesar 31% sebagai penyebab kematian, sedangkan di Indonesia penyakit jantung koroner merupakan penyebab kematian kedua setelah penyakit stroke.
Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor risiko kejadian PJK pada pasien yang dirawat di Ruang ICCU RSUD. A.W. Sjahranie Samarinda.
Jenis penelitian adalah kuantitatif dengan rancangan penelitian analitik menggunakan pendekatan cross sectional. Tekhnik pengambilan sampel manggunakan non random sampling dengan convenience sampling. Analisis data yang digunakan adalah chi square untuk analisis bivariat dan regresi logistik untuk analisis multivariat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden yang mengalami PJK berusia < 60 tahun (60,7%), memiliki riwayat hipertensi (78,6%), tidak merokok (53,6%), memiliki dislipidemia (60,7%), tidak obesitas (75%) dan memiliki riwayat keluarga PJK (78,6%). Dari hasil uji multivariat menunjukkan bahwa terdapat tiga faktor yang berhubungan signifikan dengan kejadian PJK yaitu usia (P Value : 0,041) dengan OR (13,16), dislipidemia (P Value : 0,017) dengan OR (0,055), dan riwayat keluarga dengan PJK (P Value : 0,001) dengan OR (0,08)
Kesimpulan penelitian ini bahwa faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian Penyakit Jantung Koroner (PJK) adalah usia, dislipidemia dan riwayat keluarga dengan PJK.
Downloads
Copyright License:
This work is licensed under a
Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License